04:54
2

Sekarang ini sedang banyak aliran modifikasi trail dan supermoto. Munculnya klx dan honda crf adalah bukti bahwa indonesia sedang demam aliran adventure dan trail. Akan tetapi karena harga motor trail yang kurang bersahabat di kantong diatas 30 juta tak ada salahnya modifikasi. Modal motor seken seharga 3 jtan anda sudah bisa punya motor trail. Motor sport seken yang harganya paling murah adalah suzuki thunder 125 cc. Memang untuk torsi motor ini terkenal loyo tapi bisa diakali dengan ganti knalpot, buka filter karbu dan ganti gear belakang lebih besar 5 mata lebih besar dari standar agar kuat di tanjakan. Bahkan klx atau crf pun anda bisa mengimbangi torsinya dengan modif thunder seperti diatas, walau konsekuensinya top speed melorot dari 100 km jam jadi 95 km perjam saja. Tapi mantap di tarikan.

Berikut ini adalah salah satu contoh modifikasi thunder mirip supermoto KTM,  modal 18 juta , 3 juta untuk beli motor seken dan 15 juta buat modif jadi lebih hemat 14 juta daripada anda beli honda crf atau klx BF yang harganya 32 jutaan.

Dengan modal kocek sekitar Rp15 juta, Johan mulai berpikir untuk membuat tunggangannya jadi lebih eye cathing. Suzuki Thunder 125 miliknya kini sudah berubah wujud.

Memiliki kebiasaan nongkrong di bengkel modifikasi, juga menjadi 'virus' bagi Johan untuk tertarik dengan motor oprekan. Dari kebiasaan itulah akhirnya motor miliknya ia percayakan kepada Kartok, pemilik bengkel modifikasi Bintang Otomodif (BOM).

Bintang Otomodif yang memang sudah ahli dibidang pembuatan motor supermoto, mengaku hanya membutuhkan waktu sekitar satu bulan untuk membuat motor pesanan Johan jadi layak pakai dan siap jalan.

Dengan dana pas-pasan, terbentuklah rangkaian demi rangkaian sederhana. Yang mana sasis asli Suzuki Thunder 125 masih digunakan, hanya saja sang 'dokter' bengkel memotong dan membentuk ulang sesuai body yang dicomot dari KTM 250.

"Swing arm saya pilih yang minimalis. Depan saya pakai arm set KLX 150 sedangkan velg belakang menggunakan TK Japan. Belakang berukuran 4,5inci dan depan 3,5inci. Arm belakang sedikit saya modif agar masuk velg lebar," sahut Kartok.

Data Modifikasi

 Velg/ban depan  TK 3.00-17//Zeneos ZN62 120/70 Velg/ban belakang  TK 4.25-17//Zeneos ZN62 150/60 Tromol Kawasaki KLX Swing arm/unitrack/shock Kawasaki KLX USD YZ series Body set KTM 250 Engine Standar Suzuki Thunder 125 Karburator PE 28 CDI Kawahara Knalpot Akrapovic custom Gearset TK 14-52-428



--
ttd.


M. Alie Marzen

2 komentar:

  1. Kalau mau bikin thunder saya seperti ini juga tapi lokasi di pulau sumatera, lokasi persis saya di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu gimana gan ?

    ReplyDelete
  2. beli shock upside down replika Yz, beli body set trail KTM, beli set velg ruji supermoto, stang fatbar, knalpot trail, kemudian untuk rangka serahin ke bengkel terdekat. kalau perlu suruh masangin semua body jika tak bisa merakit sendiri

    ReplyDelete