21:59
0

 

 

Ducati 1200 cc viral overheat lalu terbakar


Belum lama ini beredar di media sosial unggahan video yang memperlihatkan sebuah sepeda motor berkubikasi mesin besar alias moge mendadak terbakar di perjalanan.Dari unggahan akun Instagram @dashcamindonesia, Kamis (16/9/2021), video yang direkam menggunakan action cam milik pengendara yang motornya terbakar memperlihatkan kronologi awal peristiwa tersebut.


Awalnya sepeda motor tersebut nampak mengalami masalah mesin. Saat si pengendara mencoba men-starter kembali motornya, api mendadak muncul dari bawah pengendara.Motor terbakar bukan pertama kali terjadi, untuk itu pengendara motor mesti selalu waspada dan mengetahui apa saja yang bisa menjadi penyebab sepeda motor terbakar.Ketika dihubungi Kompas.com beberapa waktu lalu, Ribut Wahyudi, Kepala Bengkel Honda Bintang Motor Cinere menjelaskan kemungkinan motor terbakar disebabkan rembesan bensin pada tutup busi.


“Biasanya disebabkan karena adanya rembesan bahan bakar, sehingga jika terkena percikan api tidak lompat dari koil ke busi, tapi keluar mesin. Sehingga terjadi kebakaran,” katanya menjelaskan.Ia turut menambahkan bahwa rembesan bensin bisa terjadi karena sejumlah hal, tidak hanya karena proses pengisian bahan bakar yang terlalu penuh hingga luber.Sebab tangki bensin yang diisi penuh pun masih cukup aman karena sudah ada karet pelindung di sekitar tutup tangki dan dilengkapi selang yang umumnya diarahkan ke tanah.“Menurut saya tidak ada faktor lain, penyebab motor terbakar yang paling utama karena adanya bahan bakar yang rembes atau bocor,” katanya.


Terbakar di jalur menuju bromo


 (Moge) Ducati terbakar di jalur menuju Gunung Bromo, tepatnya di Desa Sapikerep, Sukapura, Kabupaten Probolinggo,  Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.Terbakarnya moge tersebut terekam dalam sebuah video viral yang diunggah akun Instagram @dashcamindonesia.


Dalam rekamannnya itu, si pengendara nampak tengah menaklukkan tanjakan menuju Bromo, di Desa Sapikerep, Sukapura, Probolinggo. Diduga overheat, motor berkubikasi besar itu mendadak terbakar.Dikutip dari TimesIndonesia, moge itu milik seseorang warga Jakarta. Yang terbakar merupakan motor Ducati bernopol D3469STE, dengan kapasitas mesin 1.200 CC. Akibat dari kebakaran itu, motor nyaris seluruhnya terbakar.


Rombongan tersebut, berangkat dari Jakarta menuju Bali. Sesampai di Jawa Timur, rombongan mampir sejenak ke kawasan Bromo. Di tengah jalan itulah, motor besar itu mengalami kendala dan terbakar.

 Kapolsek Sukapura, AKP Sugeng Hariono membenarkan kejadian itu. Setelah kejadian, malam harinya, salah satu rombongan moge melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Sukapura.“Untuk kejadian moge terbakar, kita tidak tahu. Hanya, pada malam harinya, ada yang laporan namun moge yang terbakar sudah di evakuasi dari lokasi kebakaran. Untuk mengurus asuransi,” katanya, singkat.

Saat ini kawasan wisata Gunung Bromo di Probolinggo, memang sudah dibuka untuk wisatawan. Setelah sebelumnya sempat tutup karena pandemi covid19. Kendati sudah dibuka, wisatawan tetap harus terapkan protokol kesehatan yang ketat. Unggahan video moge terbakar di Instagram itupun, viral.



Mahal belum tentu durabilitas


motor ini sejenis motor touring bukan motor adventure yang kebanyakan satu silinder saja karena memang mengejar torsi melibas medan tanah dan semi offroad,  terlihat dari dimensinya yang besar dan ban aspal ring 17 meski model adventure motor ini lebih cocok buat aspal lurus mulus seperti halnya harley yang berbahaya di kemacetan dan tanjakan. Moge ini cocok buat jalanan eropa yang lurus panjang sepi cocok dan anda bisa memacu motor ini hingga top speed 250 km/jam. Wajar saja karena kubikasi sebesar 1200 cc.


Kubikasi besar, tenaga liar namun tidak cocok buat jalanan indonesia yang berlubang macet dan bergunung2 sehingga cepat overheat lalu potensi kebakaran. kemungkinan akibat panas belebih sehingga bahan bakar bocor terbakar. 


Medan Indonesia Tidak Cocok Buat Moge

Selain harga dan pajak jauh lebih mahal, konon memang moge maupun mobil asal eropa memang tidak sebagus buatan jepang dalam hal panas, memang rata rata mudah overheat selain ducati juga ada ktm yang usernya sering mengeluh mudah macet overheat. 


Meski harga memang jauh lebih mahal daripada moge jepang. Moge diatas adalah tipe ducati 1200 multistrada yang dijual dengan harga hampir 900 juta di indonesia kondisi baru, hampir satu miliar, kalau seken saja 200-300 jutaan tahun 2012 keatas. meski mahal dan canggih. tapi belum tentu durabilitas bisa mengalahkan bebek jepang sekalipun. Harga ducati juga anjlok drastis mungkin karena seringnya rewel atau overhet diindonesia, karena tidak cocok dengan iklimnya. Pantas saja yang laris manis honda beat hehe, ya begitulah rata-rata orang indo doyan irit2an.

Jadi anda punya moge? pengen touring jarak jauh? saran saya berpikir ulang karena medan indonesia kurang cocok buat motor bertenaga besar. Simpan moge mu buat tongkrong aja, ambil saja motor matikmu semisal vario 150, aerox atau nmax atau beli motor batangan 150 cc itu lebih baik dan lebih irit. karena faktanya motor dibawah 150cc dirasa kurang bertenaga disini dan diatas 150 cc tenaganya mubadzir. Justru motor motor disini orang pegunungan rata-rata adalah bebek modifikasi trail karena tidak adanya kopling manual sehingga tidak cepat panas di tanjakan yang rawan selip dan torsi diputaran rendah dan juga bebek bobot ringan lincah selap selip dan nanjak dipegunungan.


Jadi memang menurut penulis, motor di indonesia adalah cocok buat motor diatas 150 cc dan dibawah 200 cc. Yang penuh kemacetan dan tanjakan maka ukuran motor 150cc sudah cukup mumpuni untuk menahan panas di kemacetan dan cukup torsi di tanjakan.


Info Harga Motor Ducati 



Untuk tahun 2021 belum ada harga resmi karena jarang yang beli selain mahal juga motor bukan buat harian.

Berikut Tribunnews.com rangkum dari berbagai sumber harga motor Ducati 2019

1. Ducati Diavel Rp 955 jutaan

2. Ducati XDiavel S Rp 988 jutaan

3. Ducati XDiavel Rp 878 jutaan

4. Ducati Hypermotard 939 Rp 469 jutaan

5. Ducati Hyperstrada 939 Rp 519 jutaan

6. Ducati Monster 797 Rp 299 jutaan

7. Ducati Monster 821 Rp 430 jutaan

8. Ducati Multistrada 950 Rp 479 jutaan

9. Ducati Multistrada 1200 S Rp 769 jutaan

10. Ducati Multistrada 1200 S Pikes Peak Rp 899 jutaan

11. Ducati Multistrada 1200 Enduro Rp 809 jutaan

12. Ducati Superbike 959 Panigale Rp 658 jutaan

13. Ducati Superbike V4 Rp 436 jutaan

14. Ducati Superbike V4 S Rp 526 jutaan

15. Scrambler Ducati Icon Rp 361 jutaan

16. Scrambler Ducati Dessert Sled Rp 420 jutaan

17. Scrambler Ducati Full Throttle Rp 438 jutaan

18. Scrambler Ducati Cafe Racer Rp 429 jutaan

19. Scrambler Ducati Sixty2 Rp 240 jutaan

20. Scrambler Ducati Classic Rp 416 jutaan

ya itulah betapa mahalnya motor ducati disini termurah saja 240 juta cuman dapat 400 cc, dan termahal hampir 1 miliar. Hal itu karena faktor mahalnya biaya impor dan pajak sehingga bisa 3-4x harga aslinya disini.

Kalau penulis punya uang lebih sih mending beli moge jepang, kalau saya sendiri lebih suka ke suzuki gsx600r atau gsx1000r, dan harga jauh lebih murah  rata2 apalagi yang NP harganya cuma setara motor 250 cc baru. 

menurut saya tidak masalah punya moge NP asal tidak buat toring jauh, cuma buat main sebulan sekali itu aja nongkrong deket2, alias beli buat pajangan jarang keluar. Kalau buat toring saya gak akan pake moge, daripada ntar cuma emosi hehe ..

0 komentar:

Post a Comment