21:07
0

 



Jika anda bertanya motor apa paling mudah dijadikan trail tentu saja saya jawab yamaha vixion karena rangkanya paling mudah untuk dijadikan motor trail hanya tinggal merubah rangka belakang saja, dan apalagi rangka jenis deltabok yang cukup kokoh tidak seperti rivalnya yang cuma rangka tralis tralisan rawan patah. Diatas ini adalah sekrinshot dari harga paket body klx, untuk vixion jika termasuk ongkos kirim maka totalnya adalah 1,5 juta, estimasi biaya bengkel adalah 300 ribu untuk las dan pasang body, shok depan ditambah peninggi serta penggantian velg jari ukuran 17-19 biaya sekitar 1,5 juta, jika mepet dananya maka tidak usah ganti veleg cukup veleg racing bawaan saja dengan ban aspal menjadi jenis supermoto.

Maka total anda menghabiskan uang 3,3 juta saja untuk modifikasi vixion anda menjadi trail, di situs jual beli online jika anda tidak ingin ribet ngerakit sendiri, cukup beli motornya sudah jadi harga antara 6-7 juta untuk motor yamaha vixion modifikasi trail kelengkapan hanya surat stnk saja, sedangkan kalau kondisi lengkap pajak hidup tentu diatas 10 juta.

Karena medan trail bukan jalan raya anda tak perlu surat surat, kecuali jika buat harian dijalan raya anda perlu lengkapi sepion riting klakson dan juga wajib surat lengkap pajak hidup.

Jadi pilihan nya ada 2 mau buat trabasan atau harian, jika buat sekedar trabasan saja sebaiknya anda beli motor yang surat stnk only saja karena murah dibandingkan dengan harga motor + modifikasinya.
Jadi sesuaikan budget anda

Untuk tenaga sendiri sudah tidak diragukan tak perlu bore up anda sudah bisa mendapatkan tenaga setara klx yang dibore up ringan 170 cc. Yamaha membekali vixion dengan mesin sohc 4 klep tarikannya menjadi lebih ringan tenaga lebih besar, Dengan Daya Maksimum : 11,1 kW (15 hp) / 8500 rpm dan Torsi Maksimum : 13,1 Nm / 7500 rpm anda tentu sudah bisa mendapatkan torsi yang mumpuni dimedan offroad, sedangkan klx hanya 11,3 Nm di 6500 rpm.

Untuk standar gir yamaha vixion sendiri 14-42 anda perlu mengganti gir belakang besar 14-45 maksimal 50 mata, supaya tidak kedodoran dimedan tanjakan tanah. Dan Sebaiknya juga gir belakang jangan terlalu besar karena mudah kehabisan nafas jadi ga kuat nanjak / kehilangan momentum ban cuma jalan ditempat saja sambil garuk garuk tanah.


DIBAWAH INI CONTOH IKLAN YAMAHA VIXION TRAIL

rata rata dijual 6 jutaan bahkan anda kalau beruntung bisa mendapatkan harga murah 5 juta saja, anggapan hobi trail mahal hanyalah mereka yang mimpi punya trail built up semacam ktm, husqvarna, gasgas dll. Padahal itu sebenarnya motor buat balap, kalau buat acara trabas biasa sepertinya mubazir juga tenaganya. Motor built up saja harga seken keluaran lawas setara motor cbr250rr baru, tentunya orang kebanyakan lebih mending beli motor sport daripada puluhan juta untuk hancur hancuran dimedan jelek.








0 komentar:

Post a Comment