05:12
0

Sebagaimana diberitakan dari tribunnews.com telah terjadi kecelakaan maut yang menimpa Ni Gusti Ayu Putu Ratna Dewi (13), pada Senin (18/9/2017). Siswa SMP asal Banjar Yeh Bakung, Desa Lalang Linggah, Kecamatan Selemadeg Barat tersebut terlibat kecelakaan di Banjar Yeh Bakung, Desa lalang Linggah, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, Bali .
Informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan di Selemadeg Barat berawal saat sepeda motor Honda Vario DK 2101 HV yang dikendarai Gusti Ayu datang dari arah Gilimanuk menuju arah Denpasar.

Saat tiba di lokasi, ia mendahului sebuah truk bernomor polisi AB 8946 NE yang dikemudikan, I Made Yudiartha (44) asal Jembrana. Saat mendahului tersebut, Gusti Ayu mengambil jalur terlalu ke kanan melewati marka jalan. Pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang sepeda motor Honda Vario DK 8371 QG yang dikendarai, I Ketut Sutama (48) asal Jembrana.

Tabrakan pun tak terhindarkan lagi.
"Korban terpental ke kiri sehingga dilindas roda belakang sebelah kanan truk yang hendak dilaluinya," kata Kasatlantas Polres Tabanan, AKP Ni Kade Citra Dewi Suparwati.
Pada hari yang sama, di Banjar Abianluang, Desa Baturiti, Kecamatan Baturiti sekitar pukul 08.35 Wita, sebuah truk dengan nomor polisi P 8832 UV yang dikemudikan oleh Heru Prasetyo (28) asal Banyuwangi menabrak sebuah sepeda motor.truk datang dari arah Singaraja menuju ke Denpasar.
Diduga mengalami rem blong, truk menabrak sepeda motor Honda Supra X 125 DK 2090 UJ yang dikendarai I Gede Polos yang membonceng Ni Ketut Sukanis.Gede Polos yang merupakan warga Desa Tunjung, Kecamatan Kubu Tambahan, Buleleng mengalami luka parah hingga akhirnya tewas.

Telinganya keluar darah, lecet pada bola mata kanan, lecet pada dagu, lecet pada paha kiri.ia mengehmbuskan napas terkahir setelah mendapat perawatan intensif di RSU Semara Ratih, Luwus.
"Yang dibonceng dalam keadaan selamat. Kasusnya sudah kami bawa ke Polres untuk tindak lanjut," ujar AKP Kadek Citra. Atas kejadian tersebut, AKP Kadek Citra berpesan agar orangtua lebih perhatian dan bertanggungjawab pada anak saat memberikan sepeda motor. Dan selain itu, para pengemudi kendaraan agar selalu memeriksa keamanan dalam berkendara."Jika ada, sarankan anak menggunakan kendaraan umum," ujarnya.

0 komentar:

Post a Comment