Hati hati dan harus perhitungan dalam menyalip kendaraan besar, Seperti diberitakan dari tribunnews.com, terjadi Kecelakaan maut terjadi di jalan Diponegoro ruas ke arah jalan Pasarkembang, Kamis (13/4/2017).Seorang pengendara motor, tewas setelah kepalanya terlindas roda truk hingga hancur.Berdasarkan saksi mata yang berada di sekitar kejadian, korban yang diketahui bernama Dicky Maulana (22) melaju kencang dengan mengendarai Honda Verza dengan nomor polisi L 4025ZX ke arah Pasar Kembang.Sampai di sekitar halte Diponegoro, korban berusaha menyalip truk bernopol L 8077 DO dengan mengambil sisi kanan.
Berdasar penuturan sopir truk, Saat Dicky berusaha menyalip, tepat di samping kanannya juga sedang melaju mobil pikapSehingga, saat berusaha menyalip kedua mobil yang sejajar tersebut, Dicky terjepit. Akibat tak memiliki banyak ruang, setir motor Dicky menyenggol badan kendaraan bermuatan gelas kaca itu.Pemuda asal Kupang Gunung Timur, Kelurahan Putat Jaya, Sawahan itupun terjatuh. Karena masuk ke dalam kolong truk, kepala hingga sebagian badannya pun terlindas, lalu hancur.Pemuda 22 tahun itu pun meregang nyawa di tengah arus kendaraan yang lalu lalang. Motornya yang terpelanting sekitar empat meter dari tubuh korban juga sempat terlindas truk tersebut. Bagian setir memang terlihat mengalami kerusakan. Namun, badan motor masih berbentuk.
Sopir truk tersebut menduga bahwa kemungkinan besar motor Dicky bersenggolan dengan motor pikap, bukan dengan truknya."Saya mengamati dari jauh motor tersebut melaju lurus. Kalau saya nggak mungkin bisa jalan cepat. Paling sekitar 40km/jam saja. Kemungkinan motornya senggolan dengan pikap," lanjutnya.Sayang, mobil pikap tersebut tak berhenti pasca kecelakaan ini. Saat ini, baik truk maupun motor korban telah diamankan oleh pihak keamanan untuk penyelidikan lebih lanjut.(Tribunnews)
Home
»
BERITA MOTOR
»
Lakalantas
» Gagal Salip, Pengendara Verza Tewas Terlindas Truk, Kecelakaan di Surabaya
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Labels
- APA AJA DEH
- aplikasi android
- Berita Astronomi
- BERITA MOTOR
- berita terkini
- berita unik
- cara membuat blog
- cara membuat website
- Daftar Nama Gunung
- domain
- domainesia
- DOWNLOAD FILM
- download game pc
- download musik
- DOWNLOAD SOFTWARE
- gadget review
- hobi
- hosting
- hosting domain murah
- hosting murah indonesia
- indonesia makin digital
- INFOTEK
- korban trading
- Lakalantas
- MOTOGP
- populer
- SCIENCE
- SEO
0 komentar:
Post a Comment