23:10
0


Dilaporkan dari rakyatindependen.com, terjadi Kecelakaan lalu lintas antara pengendara sepeda motor Vario bertabrakan dengan sepeda motor CB 150R di Jalan PUK Baureno – Kepohbaru, tepatnya turut Dusun Baru Lor Lingkungan RT 02, RW 06, Desa Sidomukti, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Senin (1/5/2017).Kecelakaan lalu lintas itu bermula, saat sepeda motor Honda Vario Nopol S-6395-BL yang dikendarai oleh Willy Pratama (45), swasta, yang beralamatkan dari wilayah Kabupaten Blitar, Jawa Timur, berboncengan dengan istrinya Indayani (38) asal Desa Pejok, RT 12, RW 02, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro, melaju dengan kecepatan sedang dari utara ke selatan.

Pada saat yang bersamaan, melaju sepeda motor Honda CB 150 R tanpa plat nomor (provit) yang dikendarai oleh Joko Purnomo (23), pekerjaan swasta, yang beralamatkan di Desa Jegreg, RT 09, RW 05, Kecamatan Modo, Kabupaten Lamongan, yang berboncengan dengan Nur Syam (22), dengan alamat yang sama, melaju dengan kecepatan tinggi dari arah selatan ke utara.
Sesampainya di TKP (Tempat Kejadian Perkara), kedua kendaraan tersebut sama-sama ke kanan hingga terjadilah tabrakan hingga membuat kedua kendaraan tersebut jatuh tersungkur di jalan barpaving itu. Hingga keempat korban langsung di evakusi ke Puskesmas Pembantu Nglumber, Kepohbaru dengan menggunakan mobil patroli Polsek Kepohbaru.

Kapolsek Kepohbaru AKP Yasimbang, kepada para awak media membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Untuk sementara kecelakaan ditangani anggota Polsek Kepohbaru untuk selanjutnya ditangani oleh Satlantas Polres Bojonegoro. Termasuk barang bukti, diamankan di Mapolsek Kepohbaru."Kedua pengendara baik pengendara Honda Vario Willy Pratama (45) dan Pengendara Honda CB 150 R Joko Purnomo (23) meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan kedua pemboncengnya dilakukan perawatan medis di Puskesmas Nglumber," tegas AKP Yasimbang, Senin (1/5/2017).

Untuk proses lebih lanjut, Polisi telah melakukan evakuasi korban, olah TKP dan menanyai para saksi dalam kejadian nahas tersebut. Beberapa saksi mata kecelakaan maut tersebut telah dimintai keterangan oleh petugas.Para saksi mata kejadian, diantaranya Hasan (35), swasta, alamat Dusun Kedungsari, RT 14, RW 02, Desa Kepoh, Kecamatan Kepohbaru, Heri SP.d (45) seorag Guru SMPN 1 Kepohbaru, Saeran (60), petani, alamat Desa Sidomukti, RT 22, RW 06, yang rumahnya ada di depan TKP dan Tarip (43), petani, alamat Desa Sidomukti RT 22, RW 06, Kepohbaru juga rumahnya berada di depan TKP.

Menyikapi adanya kecelakaan tersebut, Kapolsek Kepohbaru AKP Yasimbang menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat pengguna jalan, agar senantiasa berhati-hati dalam berkendara, jika hendak mendahului atau menyeberang, pastikan bahwa arus lalu-lintas baik dari depan, kiri maupun kanan, benar-benar aman.Seringkali, kecelakaan selalu diawali dari adanya pelanggaran dan kebanyakan diakibatkan oleh kelalaian pengendara. Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan marka jalan, selain itu perhatikan juga batas kecepatan kendaraan."Jadilah Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas dan Budayakan Keselamatan Sebagai Kebutuhan," pungkasnya.(rakyatindependen)

0 komentar:

Post a Comment