08:00
0
Sebagaimana diberitakan dari Radar cirebon.com telah terjadi kecelakaan maut yang mengakibatkan korban jiwa kembali terjadi di wilayah timur Kabupaten Cirebon, Jumat (28/7), sekitar pukul 12.50 di Jalan S Parman tepatnya di Desa Pabuara Kidul, Kecamatan Pabuaran.Peristiwa kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang memakan satu korban jiwa dan satu luka itu, melibatkan sepeda motor Yamaha berjenis Jupiter Z yang bernopol E 2407 NE dengan kendaraan truk tangki pengangkut BBM dengan nomor polisi (nopol) B 9985 SEH.

Kapolres Cirebon Kabupaten (Cikab), AKBP Risto Samudra melalui Kasat Lantas Polres Cirebon AKP Ahmad Troy Aprio yang disampaikan oleh Kanit Laka Polres Cirebon Iptu Endang mengatakan, peristiwa kecelakaan bermula kendaraan sepeda motor Jupiter Z yang dikemudikan Geral Rizki (13) berboncengan dengan Nurhaerudin (14), anak baru gede (ABG) asal Desa Cikulak Kidul Kecamatan Waled datang dari arah Barat. Kemudian, motor yang dikemudikan Geral menyerempet bagian knalpot kendaraan sepeda motor yang ada di depannya sehingga kendaraan yang di kemudikan Geral pun hilang kendali. Akibatnya, sepeda motor dan korban ini terjatuh ke kanan. Sedangkan dari arah berlawanan ada truk tangki. Braaak, benturan tidak bisa dihindarkan. Sepeda motor masuk ke kolong mobil truk tangki yang yang dikendarai Irwan (46), warga Kelurahan Sukapura, Kota Cirebon.

“Akibat dari kejadian tersebut Nurhaerudin yang dibonceng meninggal dunia karena luka pecah kepala bagian kiri, retak tulang bahu sebelah kiri dan tulang dada bagian kiri akibat terlindas ban depan sebelah kanan truck tangki,” kata Troy.Sementara itu, lanjutnya, pengendara sepeda motor Jupiter Z Geral Rizki mengalami luka bakar melepuh akibat terkena knalpot mobil truk tangki BBM. “Mendengar kejadian tersebut anggota kami langsung menujuh ke TKP, mengamankan barang bukti dan mengevakuasi korban ke RSUD Waled,” ujarnya. (cecep)



0 komentar:

Post a Comment