00:37
0

Desas desus honda akan meluncurkan trail 150 cc kemungkinan akan terwujud walau sekarang baru sebatas konsep saja. Sebagaimana dilansir dari metrotvnews, motor garuk Honda sudah memiliki motor konsepnya dan mulai diperlihatkan kepada masyarakat Indonesia. Dalam sebuah gelaran pameran otomotif nasional GIIAS 2017, PT Astra Honda Motor (AHM) memboyong CRF150 Concept, yang disebut sebagai cikal bakal motor trail 150cc Honda. Motor ini dipajang di atas booth berdampingan dengan sebuah motor CRF450 Rally untuk Reli Dakar.

Ahmad Muhibbuddin, Deputy Head of Corporate Communication AHM mengatakan, motor ini masih konsep. Rencananya tampil untuk melihat animo masyarakat dulu seperti apa.
"Sejauh ini animonya bagus, banyak yang tertarik. Kapan mulai produksi, ya seperti Mitsubishi XM Concept, ada tahapnya, tapi kita tidak akan selama Mitsubishi prosesnya," ujarnya di ICE, BSD City kemarin, 11 Agustus 2017.
Isu motor trail 150cc Honda memang sudah muncul sejak lama, para petinggi AHM mengatakan, meski kecil potensi pasar ini cukup baik untuk penggunaan hobi maupun industri perkebunan yang butuh motor trail ringan.
CRF150 Concept masih mengusung bodi ala motocross tanpa kelengkapan piranti lalu lintas, dengan sasis mesin Megapro. Jika benar, hal ini sekaligus mematahkan kabar XR150 yang akan jadi motor trail Honda untuk Indonesia.

0 komentar:

Post a Comment