07:07
0

Sebagaimana diberitakan dari tribunnews,nHonda CBR1000RR adalah Moge sport 1000 cc yang dijual satu satunya diindonesia oleh honda, sebagaimana dari tribunnews.comPT Astra Honda Motor (AHM) mulai memasarkan motor flagship supersport terbaru, Honda CBR1000RR Fireblade yang dikembangkan dengan konsep Next Stage Total Control.Motor Gede (Moge) berkapasitas mesin 1.000 cc ini memiliki desain yang lebih kompak, ergonomis, aerodinamis, dan bobot lebih ringan dibandingkan dengan model sebelumnya.
Model ini juga dikembangkan dengan penyempurnaan power unit serta penyematan kontrol elektronik canggih.

AHM memasarkan dua pilihan Honda CBR1000RR Fireblade, varian standar dan SP. Keduanya memiliki karakter berbeda pada suspensi, rem, quickshifter, downshift assist, dan penggunaan tangki bensin berbahan titanium yang membuat varian SP lebih ringan 1 kilogram (kg).Executive Vice President Director AHM Johannes Loman, Direktur Marketing AHM Shigeto Kimura, Presiden Direktur PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto, Chief Operating Officer for Motorcycle Operation of Honda Motor CO., Ltd., Shinji Aoyama, President Director AHM Toshiyuki Inuma dan Marketing Director AHM Thomas Wijaya memperkenalkan sepeda motor terbaru Honda CBR1000RR Fireblade pada ajang pameran otomotif GIIAS 2017 di booth Honda Hall 10, ICE BSD, Tangerang belum lama ini. (HANDOVER)
Kepala Wilayah Astra Motor Makassar Denny Teguh dalam rilisnya, menuturkan dengan hadirnya generasi terbaru tersebut, Honda kembali memenuhi hasrat pecinta motor berteknologi tinggi yang memiliki dapur pacu mesin bertenaga luar biasa di Makassar.

"Honda CBR1000RR Fireblade dan Honda CBR1000RR Fireblade SP memang belum bisa kami boyong dulu ke Makassar untuk sementara ini, tetapi kami buka inden untuk konsumen yang tertarik dengan motor supersport ini. Jika konsumen penasaran mengenai spesifikasinya bisa langsung bertanya dengan tim BigBike kami di BigWing Dealer Alaudin," katanya, Rabu (16/8/2017).Honda CBR1000RR Fireblade varian standar ABS hadir dengan warna Victory Red dengan harga on the road (OTR) Jakarta, Rp 599 juta.Sementara Honda CBR1000RR Fireblade SP hadir dengan warna Tri Color dan dipasarkan dengan harga OTR Jakarta Rp 699 juta."Model ini secara eksklusif akan dipasarkan di 10 showroom BigWing di sembilan kota besar di Indonesia. 

Dengan harga segitu mungkin bisa dibilang overprice mengingat pesaingnya dipasarkan dibawah 500 juta, seperti Yamaha R1 400 jtaan, Kawasaki Zx10 350 jutaan, Dan Suzuki Gsx 1000 250 jutaan.

Mungkin Dengan Harga Segitu Mending Beli Ninja H2 Seharga 600 jutaan, Atau BMW1000rr yang dibandrol 700 jutaan.

0 komentar:

Post a Comment