22:11
0
Ni Putu Mirah Anjeli (15) akhirnya mengembuskan napas terakhir di RSUP Sanglah, Denpasar, Bali, Senin (21/11/2016).Remaja asal Banjar Tegaljaya, Desa Singapadu, Kecamatan Sukawati, Gianyar ini tewas setelah mengalami kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di Jalan Singapadu atau tepatnya di depan persimpangan banjar Tegaljaya pada Minggu (20/11/2016) pukul 20.00 Wita.

Saat kecelakaan tersebut, Mirah mengalami luka berat di bagian kepala.Informasi yang dihimpun Tribun Bali, Senin (21/11/2016), sebelum kecelakaan terjadi, Mirah berboncengan dengan temannya, Ni Kadek Ayu Ardani (17) menggunakan sepeda motor DK 8027 KZ.Ketika itu mereka datang dari arah Banjar Tegaljaya (barat).Ketika berada di depan pertigaan banjar, Ardani akan menuju ke arah selatan (Batubulan) untuk belanja.Namun, saat melaju ke selatan, tiba-tiba motornya tabrakan dengan sepeda motor DK 7646 EC yang dikendarai Rado Matius dari arah Batubulan.

Peristiwa tersebut mengakibatkan Ardani dan Mirah mengalami luka serius di bagian kepala, sehingga harus dirawat di SRUP Sanglah.Begitu juga Matius. Pemuda ini harus dirawat di RS Prama Gana-Batubulan karena luka parah di bagian kepala.  Kasat Lantas Polres Gianyar, AKP Gede Eka Putra Astawa mengatakan adanya peristiwa tersebut.Pihaknya telah melakukan oleh tempat kejadian perkara (TKP).Berdasarkan hasil rekaman CCTV milik supermarket di TKP, kata dia, kecelakaan disebabkan kurang kehati-hatian pengendara sepeda motor DK 8027 KZ.Sebab, ketika berbelok ke selatan, dia tidak memperhatikan kendaraan yang datang dari arah selatan.“Korban meninggal sempat dirawat di RSUP Sanglah. Saya mengimbau kepada semua pengendara, agar selalu waspada saat berkendara. Kalau berada di persimpangan, tengok kanan-kiri dulu sebelum melaju,” tegasnya. (tribunnews)

0 komentar:

Post a Comment