10:13
0
Kemarin PT Astra Honda Motor (AHM) baru saja memperkenalkan sepeda motor cruiser bernama Rebel 500 cc di Indonesia, Jumat (17/3/17) pekan kemarin. Tak selisih beberapa lama kemudian ada varian Rebel 250 cc yang di luncurkan di jepang di dalam ajang otomotif roda dua Osaka Motorcycle Show,yang digelar 20 maret 2017, Motor Rebel varian 250 cc diperkenalkan kemarin di jepang namun harganya belum bisa dipastikan.

Seperti kita ketahui honda Rebel 500 yang diperkenalkan di Indonesia kemarin memakai motor CBR500R sedangkan honda Rebel 250 yang diperkenalkan di jepang adalah menyomot dari mesin silinder tunggal dari CBR250cc yang juga dipakai di varian honda CRF series. Diklaim mesin silinder tunggal memang bagus buat motor kruiser dan trail karena identik dengan torsinya yang besar.Namun antara Rebel yang baru meluncur di Indonesia dengan Rebel yang dihadirkan di Jepang Dengan Mesin  transmisi 6-percepatan ini motor ini diklaim mengeluarkan tenaga 28,6 hp pada 9.000 rpm dan torsi 23 Nm pada 7.500 rpm.Bentuk body memang sama hanya ada perbedaan di mesin yang lebih padat dan kompak untuk honda rebel 500 cc.

Pasaran motor cruiser atau boober 250 cc memang jarang di Indonesia, apakah motor ini juga bakal didatangkan ke Indonesia? Saat peluncuran Rebel 500, Marketing Director PT Astra Honda Motor, Thomas Wijaya mengatakan bahwa mereka akan terlebih dulu fokus untuk menjual Rebel 500."Belum ada kemungkinan ke arah tersebut, kita fokus ke 500 series dulu. Meskipun pasar 250 cc juga bagus, kita fokus ke situ dahulu," ujar Thomas kepada liputan6.

0 komentar:

Post a Comment