05:45
1
Siapa yang tak kenal dengan gl pro series yang mesinnya terkenal bandel, karena bandel dan awet bisa bertahan puluhan tahun sehingga banyak pabrikan cina yang meniru desain mesinnya.  Apakah kalian penggemar motor klassik gl series, ya Gl series memang bermesin bandel, bahkan motor saya ini juga gl pro lansiran 1991 alias sudah 25 tahun. tapi masih mampu diajak jalan jalan jarak jauh lebih dari 150 km, bahkan saya gunakan komuter sehari-hari tanpa kendala, tapi yang mengganggu adalah mesinnnya gelitik alias suaranya kasar tidak karuan, mungkin sudah waktunya service lagi, setelah 2,5 tahun lalu sudah turun mesin atau service besar, menurut sebuah sumber berikut ini cara kita mengatasi mesin gelitik atau kasar pada gl pro, megapro, atau tiger yang memang keluarga gl series.

Pertama Bongkar Head Silinder, atau buring kop

Kedua, Cek Noken as dan Templar (roller roker arm) atau pelatuk klepnya, Biasanya ada yang aus.Solusinya ganti templarnya dan rekondisi noken as di tukang bubut jika ingin irit tidak ganti baru. Jika ganti baru maka bisa pake noken gl 100

Ketiga,  Jika perlu klep juga perlu diganti jika sudah aus atau tidak presisi.

Keempat, Ada alternative lain yang lebih mudah dan cepat juga tidak kambuhan suara gelitiknya, yaitu pakai templar dari motor motor honda kharisma, beat, vario atau juga revo, Kelebihannya setelah diaplikasikan tarikannya lebih enteng dan suara lebih halus. Bahkan sudah dibuktikan dengan touring CB jarak surabaya bali jogja dan bandung. Pemasangannya tidak ada ubahan langsung dipasang plug play.

Kelima, ganti rantai kamrat yang sudah kendor dan juga timing gearnya jika sudah rompal rompal atau aus.


Semoga mesin agan agan sehat dan siap touring lagi.. salam bikerzone



1 komentar: