01:53
0


 Telah dilaporkan terjadi kecelakaan maut yang melibatkan mobil fortuner dan tiga pengendara motr yang mengakibatkan 3 korban meninggal dan 1 luka luka, sebagaimana diliput dari fajar.co.id,
  Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Diwek Selasa lalu (27/12/12). Karena kecelakaan tersebut, tiga pengendara motor tewas dan satu korban lainnya mengalami luka serius.Salah seorang warga mengungkapkan, kejadian itu berlangsung sekitar pukul 19.50. Semula, melaju Toyota Fortuner nopol B 1998 AMB warna hitam yang dikendarai anggota Polri, sopir Kapolres Jombang dari arah selatan dengan kecepatan tinggi. Saat melintas di jalan Dusun Sambisari, Desa Ceweng, Kecamatan Diwek, dari arah berlawanan melaju dua sepeda motor. ”Tiba-tiba terdengar brak. Warga langsung berdatangan menolong,” beber salah seorang warga di sekitar lokasi.Akibat tabrakan tersebut, dua pengendara motor mengalami luka parah dan meninggal di lokasi, sedangkan pengendara motor lainnya mengalami luka serius dan dilarikan ke rumah sakit sebelum akhirnya mengembuskan napas terakhir. Total korban meninggal tiga orang. Seorang lainnya menderita luka serius dan dilarikan ke RSUD Jombang.Tiga korban meninggal dua di antaranya Sulton Fahroni, 27, Warga Desa Jatirejo, Kecamatan Diwek; Riefda Moh Hisnulloh, 27, warga Dusun Mindi, Kelurahan Kelutan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk. Tak lama, sejumlah anggota Satlantas Polres Jombang tiba di lokasi dan mengamankan lokasi kejadian. Petugas pun mengamankan tiga kendaraan berikut sopir.

Saat dikonfirmasi, Kasatlantas Polres Jombang AKP Melyysa Amalia membenarkan telah terjadi kecelakaan di Jalan Raya Ceweng, Kecamatan Diwek, itu. Menurut dia, kecelakaan dipicu human error sehingga mengakibatkan empat korban (3 tewas dan 1 luka-luka) yang kini ditangani rumah sakit. “Perkaranya sedang ditangani Unit Laka Satlantas Polres Jombang,” ujarnya singkat.Jawa Pos Radar Jombang belum memperoleh keterangan lebih terperinci atas kecelakaan tersebut. Beberapa pihak yang coba dihubungi belum bisa memberikan keterangan. Hanya, disebut-sebut Toyota Fortuner yang terlibat kecelakaan itu adalah mobil milik Kapolres Jombang AKBP Agung Marlianto yang tengah dikendarai sopirnya. (Fajar.co.id)

kemudian sumber berita lainnya mengatakan,

Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Desa Ceweng Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Sebuah mobil Toyota Fortuner dengan nomor polisi B 1998 AMB menabrak dua sepeda motor. Akibatnya, dua orang tewas di lokasi.Informasi yang dihimpun, mobil Fortuner warna hitam yang terlibat kecelakaan itu diduga milik salah satu anggota Polres Jombang. Sebab, pasca kejadian, pelat nomor mobil tersebut langsung diamankan petugas. Bahkan evakuasi pun berlangsung cepat.


Menurut keterangan warga sekitar, kecelakaan itu bermula saat mobil Fortuner dengan nopol B 1998 AMB yang dikemudikam anggota polisi berinisial Bribpda A tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah utara ke selatan. Saat melintas di Jalan Raya Desa Ceweng Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, mobil tersebut hendak mendahului sebuah kendaraan yang ada di depannya.Nahas, disaat yang bersamaan dua sepeda motor yakni Honda Vario Nopol N 63967 TAW dan Yamaha Mio yang nopolnya belum diketahui, melaju dari arah berlawanan. Tabrakan keras pun tak terhindarkan. Zuhal Azmi (21), warga Desa Tambakan, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, dan Mohammad Hiznulloh (27), warga Kelurahan Kelutan, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk, tewas di lokasi.


Sementara Kasatlantas Polres Jombang AKP Mellysa Amalia membenarkan saat dikonfirmasi terkait kecelakaan ini. Akibatnya dua orang tewas, sedangkan dua orang lainnya dilarikan ke RSUD Jombang untuk menjalani perawatan."Iya, terjadi laka di Desa Ceweng, Kecamatan Diwek antara roda empat dengan roda dua. Korban ada empat, perkara sedang ditangani Unit Laka Satlantas Polres Jombang," katanya.

Hanya saja, Mellysa enggan untuk menjelaskan lebih rinci identitas pengemudi Fortuner maut itu. Saat ditanya apakah benar mobil tersebut merupakan milik perwira di jajaran polres Jombang, Kasat Lantas berparas cantik ini enggan untuk menjelaskan."Maaf ya, saya masih di jalan. Nanti saya hubungi kembali," pungkas Mellysa. (okezone)

0 komentar:

Post a Comment