Hindari Pemotor, Truk Beras Terbalik, Kecelakaan di Grobogan
Seperti dilaporkan dari krjogja.com,Diduga karena kelebihan muatan, truk Nopol K 1387 SF terbalik setelah menghindari sepeda motor di Jalan Raya Purwodadi-Blora, tepatnya depan Balai Desa Getasrejo Kecamatan Grobogan, Kamis (23/02/2017). Kecelakaan itu tidak menimbulkan korban jiwa, namun puluhan karung beras yang diangkutnya tumpah.Kecelakaan sekitar pukul 06.30 WIB itu berawal ketika truk yang dikemudikan Dodi Aprida Setiawam (17), warga Desa Rejosari berjalan dari arah timur kecepatan sedang. Sesampai di tempat kejadian, muncul dari arah berlawanan sepeda motor tak dikenal yang berjalan agak menengah. Dodi berusaha menghindar ke arah kiri. Namun sayang, truk engkel yang dikemudikannya itu oleng sehingga keluar dari bahu jalan. “Saya tidak bisa menguasai kendaran dan akhirnya terguling,” akunya kepada petugas.Kasat antas Polres Grobogan AKP Panji Gedhe Prabawa mengatakan, kecelakaan tersebut karena kurang hati-hatinya pengemudi truk. “Pengemudinya tidak punya SIM dan truknya tidak ada KIR-nya,” ungkapnya.
0 komentar:
Post a Comment