Kali ini kita akan membahas tentang supermoto yaitu motor segala medan yang legal digunakan dijalan raya, secara istilah motor ini adalah motor trail aspalan apa beda supermoto dengan motor trail ? bedanya adalah di sektor ban, kalau supermoto biasanya menggunakan ban aspalan dengan ring depan belakang 17 inchi sedangkan motor trail kombinasi ring 18-21 atau 16-19 dengan ban luar kotak kotak.
Di indonesia kita mengenal kawasaki dtracker yang merupakan supermoto yang melaju bebas di indonesia tanpa pesaing. Untuk versi trailnya yaitu klx sudah punya pesaing dari produk lokal seperti viar, app ktm maupun gazgas hummer, tapi disini kita akan membandingkan tentang harga viar cross x 200 modif supermoto dan dtracker murah mana, bagi anda yang terpepet dana tapi ingin memiliki supermoto ini solusinya. apalagi viar cross sudah mengadopsi suspensi Up side down sehingga pas buat modif supermoto.
Sepesifikasi Viar cross x 200
Tipe mesin : 4 langkah, sohc
Daya maksimal : 13,6 ps / 7500rpm
Torsi maksimal : 13.5 Nm / 7000rpm
Diameter x langkah : 65.5 x 59 mm
Kapasitas minyak pelumas mesin : 1.0 liter
Kopling : manual, multiplate wet clutch
Gigi transmisi : 5 kecepatan
Stater : electric starter & kick stater
Sistem pengapian : cdi - dc
Volume langkah : 200 cc
Pola pengoperan gigi : 1-n-2-3-4-5
Accu : 12v - 5 ah
Spesifikasi Dtracker 150
- Tipe: 4-Langkah, SOHC, 2 katup
- Maksimum Power : 11,7PS / 8000 rpm
- Torsi Maksimum : 12 Nm / 6500 rpm
- Karburator : Keihin NCV24
- Diameter x Langkah : 58,0 x 54,4mm
- Volume : Silinder 1 buah & 144cc P
- perbandingan Kompresi : 9,5:1
- Rem Depan : Hidrolic, single-Disc
- Rem Belakang : Hidrolic, single-Disc
Perbandingan harga dtracker 150 dan viar cross x 200 modif supermoto
- Harga viar cross x 200 adalah 22, 2 juta rupiah OTR jawa tengah
tambah biaya modif untuk beli ban ring 17 depan belakang Rp. 800.000 + ban luar Rp 700.000 merk irc depan belakang, + ongkos bengkel 200 ribu = 22,3 juta + 800 rb + 700 rb + 200 = Rp. 23,9 juta Rupiah
Kalau mau lebih murah lagi tinggal pake velg ruji standar megapro atau gl pro seken ban gak usah terlalu gambot biar gak mahal paling total habis kurang dari 800 ribu jadi harga sama modif hanya 23 juta tapi kesan supermotonya kurang karena ban kurang gambot hhhe.
- Harga Dtracker New 150 28,9 juta OTR Jakarta
nah sekarang jelas kan perbandingan jauh lebih murah 5 juta? mau paket hemat supermoto ya beli motor lokal dimodif supermoto gan hehehe yang penting kuat buat melintasi jalanan indonesia yang rusak parah ini.
0 komentar:
Post a Comment