07:00
0

Sebagaimana diberitakan dari pikiran-rakyat.com,   pengemudi mobil Honda Jazz putih, Nani Suciani (45), yang terjun bebas dari ketinggian lima meter dari lantai II Matahari Mall, Kelurahan Cilembang, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jumat, 10 Februari 2017, tak pernah menyangka akan mengalami kejadian yang nyaris merenggut nyawanya dan juga anaknya, Bella Cantika (13).Nani, saat dijumpai di rumahnya di Kampung Cempakawarna, Kelurahan Cilembang, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya mengatakan, setiap harinya mobil Jazz yang baru dibeli beberapa tahun lalu itu selalu diparkir di lantai II area parkir mal tersebut. Nani pun tidak pernah kesulitan mengeluarkan mobil dari area parkir.

"Pada saat itu saya mau mengantar anak ke dokter, kebetulan dia sedang sakit," ucap Nani yang trauma dengan kejadian tersebut. Saat kejadian belangsung, Nani tak yakin mobilnya dalam kondisi stabil atau tidak. Saat akan membelokkan mobilnya, mobilnya justru melaju lurus ke depan dengan kecepatan yang kencang.
"Saat di parkiran mau ke bawah, tidak tahu itu oper gigi satu atau tiga, tiba-tiba melaju saja lurus. Saya jadi panik," ucap Nani. Nani juga menyesal tidak mendengarkan nasihat suaminya. Menurut Nani, sang suami, Sarif (45), sempat memintanya mengendarai sepeda motor daripada mobil. "Padalah suami saya sudah ingatkan, ternyata akan kena musibah seperti ini," kata Nani.Sarif mengatakan, sehabis Salat Jumat, Nani memang meminta izin untuk pergi bersama anaknya, Bella. Tak sampai 10 menit kepergian mereka, istrinya menelefon jika mobil mereka terjun dan menimpa mobil berplat nomor merah di Jalan Veteran.

"Istri saya sudah sering bawa mobil, tidak mengantuk juga, tidak tahu kenapa bisa begitu. Namanya juga musibah, kami bersyukur istri dan anak saya tidak ada yang luka," kata Sarif.Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Polres Kota Tasikmalaya Dedi mengatakan, dari pemantauan sementara di lapangan, kecelakaan terjadi karena pengemudi panik. Dugaan sementara, kunci ganda mobil masih terpasang sehingga pengemudi panik dan mengemudikan mobil ke arah balkon. "Ada bekas pengereman kalau dilihat dari ban tetapi karena kecepatan tinggi jadi langsung terjun dan menimpa mobil dinas Pemda Ciamis. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, mobil juga langsung dievakuasi," kata Dedi. (pikiranrakyat)

0 komentar:

Post a Comment