Tergelincir, Pengendara Mio Tewas Menabrak Pagar Jembatan, Kecelakaan di Kota Batu
Telah dilaporkan dari batutimes.com, terjadi Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Kali Lanang Desa Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji Kota Batu, pada Selasa (07/02/2017) pukul 03.30. Satu orang tewas seketika di lokasi kejadian.Menurut informasi yang dihimpun BatuTIMES, korban atas nama Muhamad Siswanto, warga Desa Punten Kota Batu. Ia mengendarai sepda motor dengan kecepatan tinggi dari arah Timur ke Barat.Diperkirakan tergelincir, kendaraan Yamaha Mio dengan nomor polisi N-3446-LF tidak bisa dikendalikan. Sehingga menghantam pagar jembatan. Pengendara pun tewas di TKP.Selang beberapa saat kemudian, polisi mendatangi lokasi. Polisi melakukan evakuasi korban dan melakukan buka tutup jalur agar pengguna jalan tidak terhambat. Termasuk membuat tanda garis putih sebagai penunjuk di lokasi kejadian.
Pengendara mengalami luka parah di kepala. Korban dilarikan ke RS Bhayangkara Hastabrata Kota Batu untuk menunggu pihak keluarga.Kasat Lantas Polres Batu AKP Ari Galang Saputro membenarkan kejadian tersebut. Ia menduga pengemudi Yamaha Mio nomor polisi N-3446-LF kurang berhati-hati di Jalan Raya. Sehingga celaka dan langsung tewas di TKP."Kurang berhati-hati. Dugaan sementara karena tergelincir," kata Galang kepada BatuTIMES.Untuk itu, Ari Galang mengimbau kepada pengendara agar tidak ugal-ugalan saat di Jalan Raya. Meski kondisi jalanan sedang sepi. Sehingga terhindar dari kecelakaan dan tidak menghambat lalu lintas di jalur penghubung Kota Batu dengan Kabupaten Malang bagian utara.(batu times)
0 komentar:
Post a Comment