Baguslah, Dilarang Pakai Motor, Pelajar di Musirawas Naik Sepeda Ontel
Selain belum cukup umur memang seusia pelajar sangat berbahaya mengendarai motor karena banyak terjadi kecelakaan korbannya anak sekolah, pemerintah menerapkan larangan pakai motor bagi pelajar dan kini para pelajar naik sepeda kesekolah hal ini patut ditiru wilayah manapun di indonesia Sebagaimana diberitakan dari tribunnews.com, Sejak diberlakukannya larangan bagi para pelajar dibeberapa SMA dan SMP menggunakan sepeda motor ke sekolah, kini para pelajar memilih menggunakan sepeda ke sekolah.Apalagi, Satlantas Polres Musirawas memberlakukan tindakan tegas bagi pelajar yang masih nekat menggunakan sepeda motor ke sekolah. Hal ini membuat para pelajar lebih memilih menggunakan sepeda atau angkutan umum ke sekolah.Kapolres Musirawas, AKBP Hari Brata, melalui Kasat Lantas, AKP Budi Hartono Sutrisno mengatakan, pelarangan menggunakan sepeda motor ke sekolah bagi para pelajar merupakan kesepakatan bersama (MoU) antara pihak sekolah, wali murid dan Satlantas Polres Musirawas.
Kesepakatan bersama ini sudah dilaksanakan dibeberapa SMA dan SMP yang ada di Kabupaten Musirawas, sehingga tidak ada alasan lagi bagi para pelajar menggunakan sepeda motor ke sekolah."Alhamdulillah sejak penandatanganan MoU tersebut progresnya cukup positif. Seperti hasil pantauan anggota di SMAN2 Muarabeliti, Selasa (7/2/2017). Para pelajar kini banyak yang menggunakan sepeda kayuh atau angkutan umum ke sekolah," ujar AKP Budi Hartono Sutrisno, Selasa (7/2/2017).
Dikatakan, berbagai tahapan sudah dilakukan oleh Satlantas Polres Musirawas untuk mencegah para pelajar menggunakan sepeda motor ke sekolah. Baik melalui kegiatan preemtif dengan mensosialisasikan larangan pelajar menggunakan kendaraan bermotor, membuat MoU, kemudian melakukan pencegahan secara langsung sebagai upaya preventif bahkan dengan upaya refresif melakukan penindakan tilang bagi para pelajar yang masih menggunakan kendaraan bermotor juga sudah dilakukan."Dari upaya-upaya yang kami lakukan, hasilnya saat ini sudah banyak pelajar dan orang tua wali yang sudah memahami dengan melarang anaknya menggunakan sepeda motor sendiri ke sekolah, yang mana semua upaya ini kami lakukan guna mencegah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar kita," ujarnya.(tribunnews)
0 komentar:
Post a Comment